Canon 60D kamera kesayangan

02:21

Hmm, beberapa kali ada yang menanyakan tentang kamera yang saya gunakan. Kamera DSLR pertama saya Nikon D3000, dengan spec jadul dan pas pasan. Tapi kamera ini punya nilai historis yang kuat banget, menemani awal-awal usaha dulu. Sampai akhirnya kamera ini hilang di Switzerland ketika dipinjam, akhirnya saya memilih beralih ke Canon. Beberapa tahun belakangan ini saya memakai kamera DSLR Canon 60D dengan dua lensa utama 18-55mm f5.6 dan 50mm f2.0. Pernah juga pakai lensa 50-270mm pinjeman dari saudara.

Saya akan bahas sedikit mengenai kamera ini berdasarkan pengalaman saya. Sejujurnya, pengetahuan fotografi saya agak dangkal. Hanya mencoba otodidak, buka manual book dan pencet sana sini. Menurut saya, 60D ini membuat tone warna menjadi lebih hangat dan warna menjadi lebih keluar. Penggunaan lensa fix bisa membuat gambar semakin menjadi tajam dan bening, bahkan untuk foto wajah, grade warna kulit seakan lebih bening. hahaha. Bagus sih menurutku.

Layar yang bisa diputar memudahkan kita saat pengambilan gambar membutuhkan sudut-sudut ekstrim. Serta, layar kecil dibagian kanan atas untuk shortcut settingan sangat memudahkan untuk mengatur kecepatan lensa, iso, dan beberapa tools penting lain. Tinggal geser tuas kecilnya, kita bisa langsung merasaan perbedaan settingan kamera. Ini sangat terlihat efeknya pada kecerahan gambar.

Selain itu, jika ingin mengatur hal-hal yang lebih rumit, seperti whitebalance, titik fokus pilihan, dsb, hanya memencet tombol Q yang ada di dekat layar, langsung bisa terlihat seluruh pilihan yang ada. Jangan takut untuk otak atik, bermain settingan kamera bisa mengajarkan kita mana yang paling pas untuk setiap kondisi.

Harga kamera ini, beberapa tahun lalu 8-9 jutaan, sepertinya tahun ini sudah bergeser turun. Digeser oleh minat mirrorless yang kian menjamur. Kekurangan yang paling besar dari Canon 60D ini adalah ukurannya yang lebih besar dari DSLR pada umunya, serta berat yang lumayan. Paling berat di kelasnya, apalagi kalau yang dibawa beberapa jenis lensa. Sulit sekali untuk pergi acara-acara lantas ingin bawa kamera. Manalah mungkin bisa pergi pakai tas cantik dan mungil, kalau kameranya saja sudah nyaris sekilo sendiri. :))

Doakan bisa segera upgrade kamera DSLR jadi Mirrorless yaa, targetku Fujifilm XT-2. Hahaha.
Kalau ada yang mau konsultasi dan tanya-tanya mengenai kamera, silakan langsung japri ke line hellonelaindah ya. See Ya!



***
mohon maaf postingan blog ini jarang pakai foto, karena leptopnya gabisa baca sd card. syedih yah. hahaha.

You Might Also Like

0 warna seru berkomentar

Flickr Images

Subscribe